Sosialisasi Aplikasi UMMA Sebagai Tindak Lanjut KKL Prodi PAI IAIN Kudus 2021

Blog Single

Jumat, 01/10 Program Studi Pendidikan Agam Islam IAIN Kudus laksanakan sosialisasi Penggunaan aplikasi Umma sebagai tindak lanjut kegiatan KKL. Yang diikuti oleh Mahasiswa semester 5 Program Studi Pendidikan Agama Islam.

kegiatan dimulai pukul 14.00 WIB yang dibuka oleh Kepala Program Studi Pendidikan Agama Islam, Riza Zahriyal Falah, M.Pd.I dan menyampaikan ‘‘Umma ini merupakan salah satu lokasi yg sedianya akan dikunjungi ketika KKL. berhubung waktunya tdk memungkinkan akhirnya diganti dg kunjungan dari pihak Umma ke Prodi PAI IAIN Kudus.’‘

aplikasi umma digunakan untuk mengajak para pengguna  memaksimalkan ibadah di rumah melalui teknologi. Terbaru, Umma memperkenalkan fitur podcast dakwah bernama uVoice untuk membantu pengguna meng-upgrade keimanan masing-masing. sehingga dapat ditindak lanjuti dalam program KKL sebagai tindak lanjut kegiatan

Aplikasi Umma didalamnya terdapat fitur-fitur yang membantu dalam pelaksanaan ibadah antara lain, Al Quran Indonesia Online (Lengkap dan Gratis), Kemudahan dalam membaca Al Quran Bahasa di ponsel tanpa harus berlangganan. Pengingat sholat atau waktu sholat dan Adzan untuk Pro Muslim, Jadwal Sholat dan Imsak yang akurat berdasarkan lokasi pengguna, Fitur hitung mundur ke jadwal sholat dari berikutnya, alarm adzan dari notifikasi adzan berbentuk audio sebagai penanda masuknya waktu Sholat. Live Streaming dan Q&A untuk Pro Muslim, Tonton siaran langsung kajian, diskusi, dan beragam sesi berbagi ilmu lainnya oleh Ustadz dan berbagai narasumber ahli tentang berbagai topik seputar gaya hidup Pro Muslim sehari-hari

‘‘Harapannya ada pemahaman dari mahasiswa ttg pentingnya memahami teknologi informasi yang mengarah pada pendidikan digital, pendidikan yang memiliki platform yg tdk hanya terbatas dlm kelas sempit, tp bisa diakses lbh bnyak org. Dengan begitu, akan mendukung kompetensi profesional mahasiswa sebagai seorang calon guru dalam mengembangkan media pembelajaran dan menyesuaikan diri dg kemajuan teknologi.’‘ Harapan Bapak Riza selaku Kepala Program Studi Pendidikan Agama Islam IAIN Kudus. (Nurul)

Share this Post1: