Mahasiswa PAI Raih Juara 3 Lomba Karya Tulis Ilmiah

Blog Single

Kampus—Mahasiswa PAI semester 4 atas nama Faiq Zahrotul Inayah dan Putri Lutfiana Sari, pada Rabu mendapat Juara 3 dalam Event Lomba Karya Tulis Ilmiah Jejak Kudus Kota Empat Negeri tahun 2022. Event ini diselenggarakan oleh Yayasan Masjid Menara dan Makam Sunan Kudus yang diikuti oleh peserta kategori umum dari Kabupaten Kudus dan sekitarnya. Mengangkat tema Kudus Kota Empat Negeri dengan fokus pada kajian pesantren dalam identitas keunikan kultural kota kudus, Faiq Zahrotul Inayah dan Putri Lutfiana Sari mampu menunjukkan kelebihannya sebagai mahasiswa PAI.

Pelaksanaan lomba Karya Tulis Ilmiah ini dimulai dengan pendaftaran dan pengumpulan artikel, selanjutnya tahap publikasi abstrak di Lima Media sosial penulis, dilanjutkan dengan tahap pengumuman 10 finalis oleh panitia, kemudian tahap presentasi, dan terakhir pengumuman pemenang.

Putri mengatakan motivasinya mengikuti lomba ini adalah untuk belajar dan berlatih tulis menulis ilmiah, yang disitu terdapat teknik-teknik merangkai kata yang baik dan benar, mengutip informasi dari referensi, dan membiasakan menggunakan bahasa baku yang baik dan benar. ‘‘mengikuti lomba Karya Tulis Ilmiah tulis menulis ini merupakan salah satu bentuk belajar dan latihan agar mudah nantinya dalam mengerjakan tugas akhir (skripsi, red)’‘ imbuhnya

Faiq sebagai partner mengharapkan keikutsertaan dalam lomba Karya Tulis Ilmiah ini, dapat menambah kebanggaan almamater IAIN Kudus yang memiliki daya saing dengan perguruan tinggi lain. ‘‘diharapkan memotivasi mahasiswa lain untuk aktif menulis dan mengeluarkan  ide menjadi sebuah Karya Ilmiah baik tingkat lokal maupun Nasional’‘ lanjutnya

Riza Zahriyal Falah selaku ketua program studi PAI mengatakan, pada dasarnya mahasiswa PAI mempunyai banyak bakat yang bisa dilatih dan diasah, seperti Faiq Zahrotul Inayah yang selain memiliki bakat tulis-menulis juga memiliki bakat bermain catur dengan baik. Program Studi akan memfasilitasi semaksimal mungkin bakat dan minat mahasiswa ini, minimal dalam bentuk pendampingan terhadap yang bersangkutan.

Share this Post1:

Galeri Photo